Kegiatan Trauma Healing Bersama Korban Kebakaran Beringin
Program Dukungan Psikososial (Psychosocial Support Programmer/PSP) adalah kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan psikososial individu maupun masyarakat agar tetap berfungsi optimal pada saat mengalami krisis dalam situasi bencana maupun kecelakaan.
Kegiatan dilaksanakan di lokasi pengungsian SDN 028 Tarakan. Layanan PSP diberikan kepada kelompok anak-anak. Kegiatan ini diisi dengan anggota PMR mendampingi anak-anak bermain games, bernyanyi, joget, serta menggambar. Kegiatan bertujuan untuk mengurangi stres dan kejenuhan dalam situasi tidak normal yang dihadapi anak-anak saat itu.
Kegiatan PSP ini merupakan kelanjutan dukungan dari masa tanggap bencana tersebut.
Sasaran kegiatan adalah anak-anak yang terdampak bencana kebakaran agar pulih dari trauma akibat kobaran api.
-
2024-03-05 14:57:16
-
By Admin